Quick Count SDI: James Uang dan Djufri Muhamad Unggul Sementara di Pilkada Halmahera Barat

Sinergi Data Indonesia (SDI) saat sampaikan hasil quick count Pilkada Halmahera Barat

Ternate, malutpost.com -- Sinergi Data Indonesia (SDI) menyampaikan hasil quick count Pilkada Kabupaten Halmahera Barat.

Hasil quick qount tersebut menyebutkan Paslon petahana James Uang dan Djufri Muhamad unggul dalam perolehan suara sebesar 41,87 persen pada Pilkada yang diselenggarakan Rabu 27 November 2024.

Proses quick count dilakukan dengan metode multistage random sampling dan margin of error sebesar ±1 persen.

Sebanyak 158 TPS dipilih secara acak dari total 262 TPS yang tersebar di seluruh kecamatan di Halmahera Barat. Jumlah sampel pemilih yang diamati mencapai 58.570 dari total 89.900 pemilih terdaftar.

Hasil perolehan suara menunjukkan paslon Juliche D. Baura-Bustami Albaar memperoleh 11,94 persen, paslon Danny Missy-Iksan Husain meraih 26,54 persen, paslon James Uang-Djufri Muhamad unggul dengan 41,87 persen, dan pasangan Iskandar Idrus-Lusiany I Damar memperoleh 19,66 persen suara.

Menurut survei yang dilakukan SDI pada November 2024, mayoritas masyarakat Halmahera Barat menyatakan puas dengan kinerja James Uang selama menjabat sebagai Bupati Halmahera Barat.

Sebanyak 62,28 persen responden merasa puas, sementara 67,27 persen menilai pemerintahannya bersih dari praktik korupsi.

Pemilih di Halmahera Barat cenderung mendukung pemimpin yang berpengalaman.

"Pemilih di Halmahera Barat cenderung memilih pemimpin yang berpengalaman," kata Riset SDI, Muhamad Asri saat konferensi pers di Emerald Hotel, Ternate, Maluku Utara, Rabu (27/11/2024).

Hasil survei juga menunjukkan James Uang dinilai berhasil membawa perubahan selama masa pemerintahannya, yang menjadi salah satu faktor meningkatnya dukungan masyarakat.

“Kami melihat peningkatan ini didukung oleh kepuasan masyarakat terhadap kinerja James Uang sebagai bupati," kata Muhamad Asri.

Meski begitu, hasil resmi tetap menunggu rekapitulasi suara dari KPU. (fan)

Komentar

Loading...
Hari Pers Nasional 2025