Catatan Tim Pemenang Taufik Madjid
Figur yang Dirindukan

Ternate, malutpost.com -- Kacang tak lupa kulit. Barangkali itu pribahasa yang tepat dialamatkan kepada sosok Taufik Madjid. Ini merupakan rindu yang amat dalam.
Baik warga Maluku Utara yang tengah dilanda rindu akan sosok pemimpin mudah, cerdas dan populis. Untuk menjawab kerinduan masyarakat Malut itu, Taufik Madjid selalu saja mengonsentrasikan gagasan dan pikirannya untuk Maluku Utara.
Lihat saja, meski menjadi orang penting di jajaran Kementerian, tidak membuat Taufik Madjid lupa daratan. Sebagian besar program Kementerian Desa diarahkan ke daerah asalnya Maluku Utara.
Konsentrasi penuh dihabiskan di Maluku Utara. Sejak menjabat sebagai Sekjen Kementerian Desa, berbagai terobosan sudah dilakukan di Maluku Utara.
Sebagai orang yang terlahir dari desa, Taufik Madjid paham betul bagaimana membangun, mengelola dan memajukan desa. Selama menjabat Sekjen Kemendes, Taufik Madjid mengonsentrasikan gagasan dan pemikirannya untuk ribuan desa di Maluku Utara.
Tugas dan pengabdiannya menyentuh langsung pada kehidupan rakyat desa. Gagasannya yang selalu didengungkan adalah “Membangun Desa Sama dengan Membangun Indonesia”. Baginya, basis pembangunan Indonesia adalah desa.
Desa dalam pandangan Taufik Madjid adalah episentrum baru pembangunan Indonesia. Pandangan ini mengantarkan kita pada satu titik pemikiran, bahwa desa bukan lagi daerah tertinggal.
Baca Halaman Selanjutnya..
Komentar