Dapat Kuota 464 Formasi, Seleksi PPPK di Halmahera Barat Belum Pasti

Fransiska Renjaan.

Jailolo, malutpost.com -- Jadwal tahapan seleksi penerimaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahun 2024 di Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Halmahera Barat, Maluku Utara belum ada kepastian.

Sebelumnya, Pemkab Halbar mendapat kuota PPPK sebanyak 464 formasi. Formasi tersebut terdiri dari tenaga kesehatan, guru dan teknis.

Kepala BKD Halbar Fransiska Renjaan yang dikonfirmasi menyatakan, pihaknya masih menunggu persetujuan dan penetapan dari Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Abdullah Azwar Anas terkait berapa perincian formasi.

"Kami usulkan, misalnya penetapan kuota untuk guru sebanyak 50 orang. Tapi di penetapan itu belum dirinci guru Penjas berapa, guru Kelas berapa. Itu belum," tuturnya, Rabu (22/5/2024).

Dengan begitu, dia mangaku pihaknya sudah membuat perincian dan sudah tindak lanjut ke PANRB tersebut. "Jadi perlu persetujuan Kemenpan lagi terkait perincian formasi itu dulu, baru ada tahapan lanjutan terkait penetapan jadwal tes dan sebagainya," tambahnya. (sal)

Komentar

Loading...