Emak-emak di Halmahera Tengah Antusias Pasang Baliho IMS-ADIL

WhatsApp Image 2024 10 11 at 15.43.33
Tangkapan layar video emak-emak pasang baliho IMS-ADIL

Weda, malutpost.com -- Ibu-ibu pendukung pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Halmahera Tengah (Halteng) Ikram Malan Sangaji dan Ahlan Djumadil (IMS-ADIL) menunjukan aksi yang luar biasa.

Seperti yang terjadi di Desa Yeisowo Kecamatan Patani, Rabu (9/10/2024).

Sejumlah perempuan yang sebagian besarnya adalah Ibu-ibu alias emak-emak bahu-membahu penuh semangat memasang baliho Palon nomor urut 3 IMS-ADIL.

Tampak dalam video yang beredar luas di media sosial, puluhan emak-emak itu mengangkat  baliho  berkerangka kayu berukuran 3x4 meter untuk ditaruh di tempat pemasangan.

"Orecele.. buang lama ganti baru," pekik emak-emak yang tampak begitu antusias mendukung IMS-ADIL.

Juru bicara IMS-ADIL, Hairudin Amir mengatakan dukangan terhadap IMS-ADIL terus mengalir dari berbagai lapisan.

"Lihat saja ketika IMS-ADIL turun di masa kampanye ini. Di mana-mana dukungan begitu luar biasa. Termasui dari emak-emak," ujar Hairudin kepada malutpost.com,  Jumat (11/10/2024).

Respons warga yang luar biasa plus aksi-aksi mereka dalam mendukung pasangan yang diusung Golkar, Gerindra, Hanura dan PBB itu,  lanjut Hairudin, menandakan bahwa paslon IMS- ADIL begitu dicintai  masyarakat Halteng.

"Lihat saja sebagai contoh aksi mama-mama di Yeisowo kemarin," tambahnya.

Hairudin  mengatakan dukungan yang meluas kepada pasangan IMS-ADIL karena masyarakat merasakan langsung program-program IMS selama menjabat sebagai Penjabat (Pj) Bupati Halteng.

"Anda bisa cek sendiri program-progam IMS selama menjadi Pj Bupati. Semua program prioritasnya  menyentuh langsung kebutuhan masyarakat," pungkasnya.(tir)

Komentar

Loading...