Ternate, Pulau Nan Indah yang Berlubang

Petra Wahyu Utama

Harapan Warga

Warga yang hidup di Ternate selalu berharap agar pemerintah tidak hanya memperbaiki jalan secara tambal sulam tapi juga konsisten dalam pemeliharaan.

Beruntungnya pemerintah Kota Ternate memiliki masyarakat yang tangguh dan kreatif. Beberapa komunitas bahkan melakukan inisiatif mandiri untuk memperbaiki jalan kecil di lingkungannya. Langkah mereka ini seharusnya menjadi sinyal kuat bagi pemerintah untuk segera bertindak lebih cepat dan terencana.

Lubang di jalan bukan sekadar celah di aspal. Ia simbol dari celah perhatian dan tanggung jawab. Bagi masyarakat, jalan yang mulus bukan hanya soal kenyamanan, tetapi juga wujud perhatian dan tanggung jawab pemerintah terhadap kebutuhan publik.

Hal yang wajar bila mereka menginginkan infrastruktur yang layak dan aman untuk mendukung aktivitas sehari-hari, mulai dari bekerja, berdagang, hingga mengantar anak ke sekolah.

Ternate layak semakin bersinar sebagai pulau indah yang tak hanya memesona dari jauh, tetapi juga nyaman dan aman untuk dinikmati dari dekat.

Semua itu sudah pasti bisa mewujud apabila transparansi anggaran dan partisipasi publik secara konsisten dijalankan. Sebab itulah kunci dari pembangunan yang benar-benar akan menyentuh kebutuhan dasar masyarakat. (*)

Selanjutnya 1 2 3

Komentar

Loading...