Jenguk AGK di Rumah Sakit, Sherly Minta Doa Masyarakat Maluku Utara 

Gubernur Sherly Tjoanda dan Wakil Gubernur Sarbin Sehe saat berada di RSUD Chasan Boesoirie untuk jenguk AGK . (Foto: Narto/malutpost.com)

Sofifi, malutpost.com -- Gubernur Maluku Utara, Sherly Tjoanda menjenguk mantan gubernur Abdul Gani Kasuba (AGK) di RSUD Chasan Boesoirie (CB) Kota Ternate.

Tiba di rumah sakit Gubernur didampingi Wakil Gubernur Sarbin Sehe, Sekprov Samsuddin A Kadir serta direktur RSUD, Chasan Boesoirie, Alwia Assagaf.

Sherly langsung menuju ke ruang ICU yang berada di lantai empat tempat AGK dirawat. Menurut Sherly, kondisi mantan gubernur dua periode itu masih sadar.

"Kondisi sadar tapi mungkin kesadarannya 50 persen ya, tapi tidak dalam keadaan koma. Kalau kita bicara beliau masih bisa buka mata," kata Sherly, usai menjenguk AGK, Jumat (7/3/2025).

Sherly berpesan kepada keluarga dan masyarakat Maluku Utara untuk selalu mengirimkan doa untuk kesembuhan AGK.

"Mohon doanya dari seluruh masyarakat Maluku Utara agar ustad Abdul Gani Kasuba, senior kami dan sahabat kami diberikan kesembuhan," pesan Sherly.

Sementara, pihak keluarga diwakili anaknya Muhammad Thariq Kasuba menyampaikan, terima kasih atas kunjungan gubernur dan dukungan doa semua pihak untuk kesembuhan AGK.

"Kondisi orang tua saat ini sudah kritis, dalam artian sudah tidak mampu untuk mandiri lagi," ungkap Torik di rumah sakit.

Dia bilang, kondisi ayahanda mereka hanya mendapat suport dari alat bantu kesehatan.

Setelah menjenguk AGK, Sherly kemudian menuju gedung IGD dalam rangka peninjaukan fasilitas rumah sakit. (nar)

Komentar

Loading...

You cannot copy content of this page