Pencarian Hari Ketiga, Ibu dan Dua Anak Korban Kecelakaan Longboat di Kepulauan Sula Belum Ditemukan
Sanana, malutpost.com -- Tiga korban yang hilang akibat longboat tenggelam di perairan antara Desa Kawasi, Obi, Halmahera Selatan dan Desa Waisum, Kepuluan Sula usai menabrak kayu hingga kini belum ditemukan.
Tiga korban tersebut yakni, Isti La Kasi dan dua orang anaknya bernama Nurul (17) dan Mila (15).
Danpos SAR Sanana, Rizki Rifandi mengatakan, pencarian hari ketiga yang dilakukan sejak pagi tadi hingga pukul 18.00 Wit masih belum dilakukan.
"Pencarian hari ketiga dari pagi sampai jam 6 soreh tadi masih belum ditemukan. Pencarian akan kembali dilanjutkan besok," katanya kepada malutpost.com, Selasa (4/3/2025).
Dikatakan, pencarian terhadap tiga korban ini akan dilakukan selama tujuh hari sesuai SOP.
"Sesuai SOP pencarian dilakukan selama tujuh hari. Untuk itu, kami mohon doa semoga tiga korban ini secepatnya ditemukan," tandasnya. (ham)
Komentar