Kades Pastabulu Kepulauan Sula Angkat Bicara Soal Tudingan Penyalahgunaan DD 2024

Kades Pastabulu, Hamdani Umasugi.(Foto: istimewa)

Sanana, malutpost.com -- Sempat dituding warga nya terkait penyalahgunaan dana desa (DD) 2024, akhirnya Kepala Desa Pastabulu Kecamatan Mangoli Utara, Kabupaten Kepulauan Sula, Maluku Utara, Hamdani Umasugi angkat bicara.

Menurutnya, apa yang dituduhkan warga terhadap dirinya itu tidak benar. Ia menjelaskan, biaya operasional Kantor Desa Pastabulu dengan nilai anggaran Rp142,694,492 itu tidak ada pengadaan barang, tapi untuk perjalanan dinas dan belanja alat tulis kantor (ATK).

"Waktu musyawarah desa itu saya sudah jelaskan, operasional itu untuk perjalanan dinas luar provinsi dan perjalanan dinas kabupaten serta belanja ATK, tidak ada pengadaan barang. Kalau tidak ada pengadaan barang yang jelas kita tidak bisa pengadaan barang," katanya kepada malutpost.com, Minggu (9/2/2025).

Dia menjelaskan, untuk perjalanan luar provinsi itu ada tiga, satu untuk BPD dan dua untuk kepala desa. Sedangkan perjalanan dinas kabupaten itu kepala desa dan bendahara.

"Jadi perjalanan dinas kabupaten itu setahun, saya punya 10 kali dan bendahara 12 kali per satu kali perjalanan Rp2 juta. Sedangkan untuk perjalanan luar provinsi Rp15,200.000 per perjalanan dan di tambah dengan ATK lain," jelasnya.

Baca Halaman Selanjutnya..

Selanjutnya 1 2 3

Komentar

Loading...

You cannot copy content of this page