Kehendak Kampus Merusak Ekologi

Oleh: Muhammad Hatta Abdan
(Sekretaris Jendral Badan Eksekutif Mahasiswa FKIP Unkhair Ternate)

Kehancuran ekologi dan perampasan ruang hidup rakyat di negeri ini makin subur, berbagai macam kebijakan yang dikerahkan oleh negara menjadi pangkal hancurnya ekologi dan ekosistem.

Proyek Strategis Nasional (PSN), Food Estate, dan Hilirisasi Nikel yang digerakan oleh negara dengan kedok pertumbuhan ekonomi rakyat justru menjadi momok yang teramat masif dalam menjarah, merampas, dan meminggirkan masyarakat dari hak tanahnya.

Potret ini hampir di sepanjang hari terjadi di berbagai daerah di Indonesia, perampasan ruang hidup yang masif dan petani-petani yang harus menjerit oleh intimidasi keras yang dilakukan oleh aparat secara paksa dari tanahnya.

Industri ekstraktif berwatak kapitalis ini adalah bahaya yang hari ini juga turut dilindungi oleh negara, puluhan perusahaan yang ada di berbagai daerah dan kabupaten nyatanya tak bisa menjadi tumpuan penuh bagi rakyat.

Keuntungan dan hasil-hasil alam yang diperoleh hanya berkutat pada kantong-kantong oligarki, dan kita hanya dapat menikmati bencana alam yang terjadi, mulai dari banjir, longsor, dan lain-lain.

Industri pertambangan seperti di Papua, Morowali, Kalimantan, Maluku Utara, dan di daerah-daerah lain selalu memberikan kita dampak-dampak yang sangat berbahaya bagi keberlanjutan kehidupan.

Baca Halaman Selanjutnya..

Selanjutnya 1 2 3 4 5

Komentar

Loading...
Hari Pers Nasional 2025