(Refleksi Hari Jadi Kota Ternate Ke -774)

Antara Narasi dan Aksi

Community development untuk turut mengambil bagian berdasarkan perannya masing-masing maupun pembangunan infrastrukturnya sebagai indikator kemajuan belum terbangun tata kelola secara progresif partisipatif.

Kondisi ini terkesan keterlibatan masyarakat masih terbatas baik dari aspek sosialisasi, edukasi maupun keterlibatan perencanaan, pelaksanaan program dan kegiatan masih terkonsentrasi pada urusan anggaran dan terpusat pada pemerintah daerah semata, sehingga belum sepenuhnya berbasis partisipatif.

Hal ini tercermin pada kegiatan-kegiatan cerimonial yang terkonsentrasi melalui pemerintah daerah, meskipun ada keterlibatan masyarakat, namun belum sepenuhnya kegiatan tersebut terdistribusi secara merata sampai dibasis kelurahan dan RT/RW.

Di sisi lain belum tersedianya infrastruktur dasar maupun pendukung seperti Show Room yang representatif untuk ikon kota rempah, laboratorium rempah sebagai pusat penelitian dan pengembangan dalam kebijakan diversifikasi produk dan ekonomi.

Belum tersedianya Balai Rempah sebagai pusat wisata edukasi dan belum tersedianya pusat pembangunan industri rempah berskala besar baik kuliner dan kosmetik masih terbatas hanya berbasis pada industri rumahan saja, dan belum terkoneksi dengan pasar yang menjanjikan.

Sehingga produk lokal yang di insiasi pelaku UMKM berbasis rempah belum mampu menembus pasar global dan menjadi faktor penyebab terdegradasinya keberadaan komuditas cengkeh dan pala di Maluku Utara khususnya di Ternate sebagai salah satu keunggulan historis belum mengalami transformasi menjadi produk ekonomi komersil.

Sehingga mempengaruhi perlambatan untuk tumbuh dan berkembang sebagai penyokong plasma ekonomi nasional, meskipun ada perhatian pemerintah namun secara konsisten tingkat keberlangsungannya masih terbatas.

Kota Ternate Masih Terus Berbenah
Memang disadari sepenuhnya kinerja pemerintah Kota Ternate pada periode awal dibawah kepemimpinan DR. M. Tauhid Soleman MSi memiliki waktu terbatas hanya 3,5 tahun saja.

Baca Halaman Selanjutnya..

Selanjutnya 1 2 3 4

Komentar

Loading...