Polisi Amankan Tiga Terduga Pelaku Pengeroyokan di Kepulauan Sula

Sanana, malutpost.com -- Salah satu warga Desa Waitamua, Kecamatan Sulabesi Selatan, Kabupaten Kepulauan Sula, Maluku Utara inisial BP alias Jovi (40) menjadi korban pengeroyokan oleh sejumlah warga Desa Sekom, Senin (21/10/2024) sekitar pukul 01.00 Wit.
Kasat Reskrim Polres Kepulauan Sula, Iptu Rinaldi Anwar, mengatakan saat itu ada pesta ronggeng lanjutan dari acara Khitanan di Desa Sekom. Namun karena sudah dipengaruhi minuman keras dan saling senggol, sehingga terjadilah keributan antara warga Desa Sekom dan Waitamua.
Akibat dari keributan tersebut, salah satu warga Desa Waitamua inisial BP alias Jovi di keroyok sejumlah warga Desa Sekom hingga dilarikan ke RSUD Sanana karena mengalami luka serius di bagian kepala dan wajah.
"Hingga kini korban masih di rawat di RSUD Sanana," kata Rinaldi, Kamis (24/10/2024).
Dia menyebut, dari peristiwa tersebut, pihaknya telah melakukan penyelidikan dan memeriksa sebanyak 13 saksi." Jadi 13 saksi ini dari warga Sekom maupun Waitamua. Terduga pelaku yang sudah kita amankan itu 3 orang," pungkasnya.(ham)
Komentar