Sultan Irsyad Maulana Sjah Dilaporkan Kasus Hoaks, Ini Respons Pihak Kesultanan

Ternate, malutpost.com -- Pihak Kesultanan Bacan angkat bicara terkait laporan pengurus Lembaga Palimpungang Ompu Bangsa dan Ompu Anak-Anak ke Polres Halmahera Selatan terhadap Sultan Bacan Irsyad Maulana Sjah atas dugaan penyebaran berita bohong.
Laporan terhadap Sultan Bacan ke-22 itu buntut pernyataannya yang menyebut lembaga Palimpungang Ompu Bangsa dan Ompu Anak-Anak yang baru dilantik pada, Sabtu (20/7/2024) adalah organisasi separatis.
Ompu Datuk Alolong Kesultanan Bacan, Mochdar Salim Arif mengatakan, lembaga tersebut bukan lembaga adat maupun organisasi kesultanan.
"Lembaga Palimpunggang Ompu Bangsa dan Ompu Anak-Anak yang diketuai oleh Ompu Sanusi Iskandar Alam adalah bukan lembaga adat dari Kesultanan Bacan dan atau organisasi yang dibentuk dari Kesultanan Bacan," jelasnya melalui rilis yang diterima malutpost.com, Selasa (23/7/2024).
Dia menyebut, pihaknya siap mengahadapi laporan pembaga tersebut dan membuktikan semuanya kepada polisi.
Baca halaman selanjutnya...
Komentar