Warga Desa Baruakol Tewas Dikeroyok, Polres Kepulauan Sula Amankan 8 Orang
Sanana, malutpost.com -- Seorang pemuda Desa Baruakol, Kepulauan Sula, Maluku Utara inisial SS (25) tewas dimassa saat pulang dari acara pernikahan tetangga kampungnya di Kecamatan Mangoli Selatan, Kamis (27/6/2024).
Polisi yang turun tangan menyelidiki kasus tersebut, dengan cepat mengamankan 8 orang diduga pelaku pengroyokan.
Caca, salah satu warga Desa Baruakol kepada malutpost.com, mengaku ada 6 orang terduga pelaku dari Desa Kaporo, Kecamatan Mangoli Selatan telah ditangkap dan dibawa ke Polres Kepulauan Sula.
"Polisi sudah dapat pelaku enam orang, warga dari Desa Kaporo. Anggota sudah bawa mereka ke Sanana," katanya saat dihubungi malutpost.com, Jumat (28/6/2024).
Kasat Reskrim Polres Kepulauan Sula, Iptu Rinaldi Anwar, saat dikonfirmasi membenarkan telah mengamankan 8 orang, yang terdiri dari warga Desa Kaporo dan Desa Paslal.
"Saat ini kita sudah mengamankan 8 orang, untuk siapa dan berapa pelakunya, nanti kita lihat dulu dalam proses penyelidikan dan penyidikan. Kami dari Satreskrim Polres Kepulauan Sula masih mendalami peran masing-masing diantara 8 orang ini," pungkasnya.(ham)
Komentar