Terpilih Sebagai Ketua Hiswana Migas Maluku Utara, Nasri Abubakar Komitmen Hadirkan Energi BBM hingga ke Pelosok
Ternate, malutpost.com -- Nasri Abubakar kembali terpilih sebagai Ketua Himpunan Wiraswasta Nasional Minyak dan Gas Bumi (Hiswana Migas), Maluku Utara pada Musyawarah Cabang ke VII tahun 2024.
Nasri terpilih secara aklamasi periode 2024 - 2028 itu, Nasri mengatakan, akan menjalankan tugas-tugas terkait penyaluran energi Bahan Bakar Minyak (BBM) hingga ke pelosok wilayah Maluku Utara.
"Saya kembali terpilih, ini merupakan beban baru dan tanggung jawab baru," kata Nasri Abubakar, kepada wartawan usai pelantikan yang berlangsung di Royal Resto, Rabu (1/5/2024) malam.
Lanjut Nasri, tentunya ada tantangan kedepan yang makin berat seperti regulasi dari pertamina, pemerintah pusat sampai ke daerah. Namun, pihaknya bertekad sesuai tugas dan tanggung jawab yang diberikan.
"Kita diberikan tugas untuk menyalurkan energi BBM ini sampai ke pelosok negeri, sudah tentu kita berharap apa yang Hiswana Migas lakuin itu dapat bermanfaat bagi masyarakat dan meningkatkan ekonomi di daerah dengan baik," kata Nasri.
Menurutnya, semua bisa dilaksanakan apabila didukung oleh semua pihak, baik pemerintah daerah maupun semua stakeholder, masyarakat dan media.
Ia pun bertekad melakukan perbaikan-perbaikan tentang pola distribusi dari tingkat pelayanan hingga ke konsumen akhir dalam hal ini masyarakat.
"Sehingga masyarakat dapat peroleh haknya sampai ke pelosok. Kita bertekad menghadirkan energi BBM ke pelosok-pelosok dengan segala macam tantangan," tandasnya.
Sementara Ketua Hiswana Migas DPD VIII region Papua Maluku, Ledryk J Lekenila mengatakan, terpilihnya Nasri Abubakar sebagai ketua DPC Hiswana Migas itu DPD region Papua Maluku berharap dapat mengakomodir semua tugas dan tanggung jawabnya dan dapat melahirkan atau memberikan kesempatan bagi pengurus mudah untuk bisa memimpin Hiswana Migas kedepan.
"Tanggung jawab berat kedepan, dia harus akomodir semua itu. Kami yakin dan percaya semua pasti bisa. Pelantikan DPC Hiswana Migas Maluku Utara diharapkan semua anggota ada dalam kebersamaan dan bersinergi dengan pertamina untuk mencapai kesejahteraan dan menambah perekonomian pendapatan asli daerah (PAD) Maluku Utara," pungkas Ledryk. (nar/adv)
Komentar