Paripurna Sherly-Sarbin sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Malut, DPRD Ajak Masyarakat Eratkan Persaudaraan

Sofifi, malutpost.com -- DPRD Provinsi Maluku Utara mengumumkan penetapan Sherly Tjoanda dan Sarbin Sehe sebagai gubernur dan wakil gubernur Maluku Utara periode 2025-2030 dalam rapat Paripurna, di Kantor DPRD Malut di Sofifi, pada Jumat (7/2/2025).
"Melalui forum rapat paripurna ini DPRD Maluku Utara mengumumkan gubernur dan wakil gubernur terpilih Maluku Utara saudari Sherly Tjoanda dan saudara Sarbin Sehe periode tahun 2025-2030," kata Ketua DPRD Maluku Utara, Ikbal Ruray saat memimpin rapat paripurna.
Ikbal menyebut, bahwa proses Pilkada Maluku Utara cukup menyita waktu dan biaya bahkan ikut merenggangkan tali persaudaraan ditengah masyarakat. Untuk itu, pihaknya mengajak seluruh elemen masyarakat agar kembali bersatu padu mempererat tali silaturahmi.
"Kami mengajak seluruh masyarakat untuk mempererat kembali tali silaturahmi, bersama-sama bahu membahu menuju Maluku Utara bangkit, maju, damai, sejahtera dan mandiri," ujarnya.
DPRD Maluku Utara juga menyampaikan terima kasih kepada berbagai pihak yang telah berpartisipasi dalam proses penyelenggaraan Pilkada Maluku Utara, seperti KPU beserta jajaran, Bawaslu besertajajaran dan TNI dan Polri.
"Kami juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh masyarakat yang berpartisipasi dalam pesta demokrasi ini. Pilkada telah selesai, mari kita mempererat hubungan persaudaraan kita untuk Maluku Utara," tandas Ikbal. (nar)
Komentar