Kades Waisakai Diduga Selewengkan DD Senilai Rp1,2 Miliar, FPMW Minta Polres Kepulauan Sula Selidiki

Ketua Umum FPMW, Badri Umamit. (Foto: istimewa)

Sanana, malutpost.com -- Kepala Desa Waisakai, Kecamatan Mangoli Utara Timur , Kabupaten Kepulauan Sula, Maluku Utara, Mashun Umasugi diduga menyelewengkan dana desa (DD) Waisakai tahun 2024 senilai Rp1,2 miliar.

Ketua Umum Forum Pemuda Mahasiswa Waisakai (FPMW), Badri Umamit mengatakan, total anggaran DD Waisakai tahun 2024 sebesar Rp1,2 miliar.

Dugaan itu terlihat di realisasi dana desa 2024 yang tidak sesuai program di APBDES. Banyak program siluman yang dituangkan di dalam APBDES yang tidak dilaksanakan. Sebut saja pembangunan tempat penampung sampah, pembangunan drainase hingga honorium petugas kebersihan.

Dengan anggaran sebesar itu tidak ada program yang dilaksanakan di desa tersebut. Padahal, anggaran itu telah dituangkan dalam APBDES. Seperti pembangunan drainase sebesar Rp438. 110. 791.00, pembangunan tempat penampungan sampah sebesar Rp9.000.000 dan bantuan pertanian sebesar Rp93.244.000.

"Bukan hanya 2024. Program 2023 dan 2022 juga sudah dituangkan dalam APBDES tapi tidak dilaksanakan," katanya kepada malutpost.com, Rabu (22/1/2025).

Karena itu, ia meminta kepada penyidik Satreskrim Polres Kepulauan Sula untuk dapat menyelidiki dugaan penyelewengan DD tersebut.

"Kami FPMW mendesak agar penyidik polres secepatnya melakukan penyelidikan terkait dengan dugaan penyalahgunaan, penyelewengan dan penggelapan dana desa di Desa Waisakai," tegasnya.

Menurutnya, masalah Ini merupakan bentuk dugaan penyalahgunaan, penyelewengan dan penggelapan dana desa. Maka dari itu, Polres Kepulauan Sula dalam hal ini Satreskrim harus melakukan penyelidikan terkait dana desa tersebut.

"Ini bukan kerugian person, ini kerugian negara. Jadi, Polres Kepulauan Sula tidak perlu lagi menunggu aduan. Sebab ini bukan dugaan persoalan tindak pidana yang memiliki delik aduan, tapi ini delik biasa yang harus segera dilakukan proses baik penyelidikan sampai seterusnya. Hal ini sudah banyak masyarakat desa Waisakai ketahui," pungkasnya. (ham)

Komentar

Loading...
Hari Pers Nasional 2025