
Ternate, malutpost.com — Satuan Lalulintas (Satlantas) Polres Ternate siapkan puluhan anggota. Persiapan ini dilakukan untuk menjaga arus lalulintas dalam perayaan Tahun baru 2024-2025.
“Sebentar malam, kita siapkan 44 anggota lantas, kita sebar di dalam pusat Kota Ternate,” ungkap Kasat Lantas Polres Ternate, AKP Rezza Muhammad Fajrin, Selasa (31/12/2024).
Rezza bilang, dari pengalaman sebelumnya, maka setiap anggota lebih difokuskan pada tempat keramaian. Seperti di depan lapangan Ngara Lamo, Kelurahan Salero dan depan Landmark Kelurahan Muhajirin.
“Titik keramaian inilah yang menjadi fokus kita,” tegasnya.
Rezza menyebutkan, selain 2 titik keramaian di atas terdapat juga ada 16 titik di Kota Ternate yang disiapkan anggota untuk melakukan penjagaan.
“Total titik yang disiapkan anggota itu ada 18 titik. Selain itu juga ada tim mobile,” sebutnya.
Untuk itu, dirinya mengimbau kepada seluruh masyarakat yang menggunakan kendaraan pada malam tahun baru nanti, harus mengutamakan keselamatan dengan mematuhi aturan lalulintas.
“Pasti malam nanti padat. Untuk itu momen malam tahun baru, kepada masyarakat khususnya pengendara agar tetap jaga keselamatan diri,” pungkasnya. (one)