Satgas Saber Pungli Maluku Utara Selidiki Dugaan Pungli PPDB

Ternate, malutpost.com -- Tim Satuan Tugas Sapu Bersih Pungutan Liar (Satgas Saber Pungli) Provinsi Maluku Utara (Malut) mengungkap sejumlah dugaan pungli yang terjadi di tengah masyarakat.
Hal ini dikatakan Ketua Satgas Saber Pungli Malut, Kombes Pol. Murry Miranda saat dikonfirmasi, Senin (30/12/2024).
Murry menyebut, dugaan pungli yang didapati pada tahun 2024, salah satunya adalah Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) pada sejumlah sekolah di Malut.
"PPDB itu bukan laporan tapi hasil temuan tim Satgas saat melakukan monitoring di jajaran," katanya.
Temuan itu kata Murry, masih dipelajari. Jika nanti ditemukan ada pelanggaran maka akan dilakukan gelar perkara dan diserahkan ke penyidik Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Malut untuk penyidikan.
Dalam penanganan dugaan pungli sambungnya, tim masih mendapatkan beberapa kendala terutama dari aspek penganggaran dari Inspektorat Provinsi.
Untuk itu, seluruh Satgas Saber Pungli di Malut pada tahun 2025, diminta untuk melakukan perencanaan yang matang dengan tetap berkoordinasi, supaya segala praktek pungli dapat diminimalisir.
"Setiap tim satgas di 10 kabupaten kota agar dapat meningkatan anggaran saber pungli. Sebab untuk tahun 2024 anggaran pungli bagi setiap tim satgas masih sangat minim," akunya.
Selain itu, Murry meminta kepada seluruh masyarakat jika mendapat adanya pungli segera melaporkan ke inspektorat Malut, atau ke Aswas Kejati dan Itwasda Polda Malut serta Wakapolres di Polres jajaran.
"Kami juga akan mempertegas tim saber pungli untuk bekerja secara maksimal, ke depan juga evaluasi akan terus dilakukan supaya semua bekerja sesuai koridor yang ada," pungkasnya. (one)
Komentar