Wakapolda Malut: Jajaran Polres Wajib Dukung Program Makan Bergizi Gratis

Wakapolda Malut, Brigjen Pol. Stephen M. Napiun saat uji coba makan bergizi gratis di SD Mononutu Kota Ternate. (Foto. Iwan/malutpost.com)

Ternate, malutpost.com -- Wakapolda Maluku Utara (Malut), Brigjen Pol. Stephen M. Napiun meminta jajaran Polres di wilayah kabupaten kota untuk mendorong program makan bergizi gratis dari Presiden Prabowo dan Wapres Gibran.

"Jajaran Polres harus mengimplementasikan makanan gratis ke sekolah-sekolah sampai janda dan ibu hamil di setiap wilayah masing-masing," pinta Stephen usai kegiatan uji coba makan bergizi gratis di Ternate bersama unsur Forkopimda, Kamis (19/12/2024).

Stephen bilang, jajaran polres yang sudah melaksanakan kegiatan makan bergizi gratis baru di Polres Halmahera Timur.

"Jajaran polres lain yang belum melakukan segera lakukan sebagai upaya mendorong program pemerintah," tegasnya.

Menurunya, program ini juga merupakan tindak lanjut dari amanat UUD 1945, yakni mencerdaskan kehidupan bangsa.

"Kalau dilihat program ini sudah lebih dulu dilakukan beberapa negara luar dan itu berhasil. Makanya, kita lakukan ini sesuai program pemerintah untuk memberikan nutrisi yang baik kepada generasi agar bertumbuh kembang dengan sehat dan makin cerdas," pungkasnya. (one)

Komentar

Loading...