Kemenag Maluku Utara Raih Predikat Terbaik Validitas Data Perjanjian Kinerja, termasuk Penggunaan Anggaran

Sofifi, malutpost.com -- Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kanwil Kemenag) Provinsi Maluku Utara (Malut) meraih predikat terbaik pertama dalam kategori validitas data Perjanjian Kinerja (Perkin) dari 34 provinsi di Indonesia.
Kepala Kanwil Kemenag Malut Amar Manaf, memaparkan capaian kinerja Kanwil Kemenag Malut periode 2020-2024 pada rapat evaluasi kinerja kantor wilayah Kemenag se-Indonesia, yang bertempat di Atria Hotel Serpong, Tangerang pada tanggal 15-19 Desember 2024.
Pertemuan itu menjadi momen penting untuk menyoroti berbagai prestasi yang telah dicapai oleh Kanwil Kemenag Malut selama empat tahun terakhir.
Predikat yang diraih itu adalah capaian yang menunjukkan komitmen kuat dan kerja keras dari seluruh pihak terkait dalam menyajikan data yang akurat dan valid. Validitas data yang tinggi menjadi kunci dalam perencanaan yang efektif dan efisien di lingkup Kemenag.
Selain itu, Malut juga memperoleh peringkat kelima dalam kategori penggunaan anggaran paling efektif dari 34 provinsi. Prestasi ini mengindikasikan bahwa implementasi perencanaan kinerja di Malut dilakukan dengan sangat baik dan tepat sasaran, menjadikan provinsi Malut sebagai salah satu contoh terbaik dalam tata kelola kinerja yang baik.
Kepala Kanwil Kemenag Malut Utara, Amar Manaf mengatakan, capaian itu adalah hasil dari kerja keras seluruh ASN Kemenag Malut.
"Keberhasilan ini milik seluruh ASN Kemenag Maluku Utara yang telah bekerja keras dan mendukung setiap program Kemenag. Seluruh ASN Kemenag Malut telah menunjukkan dedikasi tinggi dalam menjaga dan meningkatkan kualitas pelayanan publik," ujarnya, Selasa (17/12/2024).
Amar juga menekankan pentingnya mempertahankan dan bahkan meningkatkan kualitas perencanaan kinerja di masa mendatang.
"Kita harus terus berinovasi dan berkomitmen untuk menjaga prestasi ini. Saya yakin dengan kerja sama yang baik, Maluku Utara akan terus menjadi contoh provinsi dengan pelaksanaan program dan capaian kinerja terbaik," pungkasnya. (nar/pn)
Komentar