DPPKB Kota Ternate Gelar Fasilitasi Pengelolaan Dapur Sehat Atasi Stunting

Ternate, malutpost.com -- Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB) Kota Ternate melaksanakan kegiatan fasilitasi pengelolaan dapur sehat atasi stunting (DASHAT) pada kampung keluarga berkualitas tahun 2024.
Kegiatan itu dibuka oleh sekretaris daerah (Sekda) Kota Ternate, Rizal Marsaoly di Jati Hotel Ternate, Kamis (14/11/2024).
Rizal dalam sambutannya mengatakan, kegiatan ini merupakan langkah nyata dalam mendukung program pemerintah untuk mewujudkan generasi yang sehat, cerdas, dan berkualitas.
Stunting atau kondisi gagal tumbuh pada anak akibat kekurangan gizi kronis di awal kehidupan merupakan masalah serius yang butuh perhatian dan tindakan semua pihak.
"Dampak stunting tidak hanya pada kesehatan anak, tetapi juga pada masa depan dan kualitas sumber daya manusia di wilayah kita," kata Rizal.
"Sebagai bentuk komitmen Pemerintah Kota Ternate, kami mendukung penuh pengembangan Kampung Keluarga Berkualitas, yang di dalamnya termasuk program Dapur Sehat Atasi Stunting (DASHAT)," tuturnya.
Rizalmenyebut, dengan adanya program ini, diharapkan akan tercipta pola makan sehat di lingkungan keluarga, khususnya bagi ibu hamil, ibu menyusui, dan anak-anak usia dini.
"Penerapan pola makan yang sehat, bergizi, dan seimbang dapat mencegah stunting, sehingga anak-anak kita dapat tumbuh optimal," ujarnya.
Rizal berharap seluruh elemen masyarakat, khususnya para kader Posyandu, PKK, serta tokoh masyarakat, dapat bekerja sama dalam menyukseskan program ini.
"Marilah kita jadikan kegiatan ini sebagai langkah awal untuk membangun kesadaran masyarakat tentang pentingnya gizi seimbang, pola hidup sehat, serta lingkungan yang mendukung tumbuh kembang anak secara optimal," ajaknya.
Rizal juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berpartisipasi dalam penyelenggaraan acara ini.
"Semoga apa yang kita lakukan hari ini akan membawa manfaat besar bagi generasi masa depan kita dan menjadi upaya kita bersama dalam mewujudkan Kota Ternate yang bebas stunting," tandasnya menutup.
Sementara kepala DPPKB Kota Ternate, Rajman Makka mengatakan, kegiatan atau program ini bertujuan untuk mempercepat upaya penurunan stunting.
“Tujuan khusus kita adalah menyediakan sumber pangan sehat dan padat gizi untuk masyarakat, khususnya keluarga resiko stunting, yaitu keluarga yang memiliki anak bayi dan balita, ibu hamil, ibu menyusui dan calon pasangan usia subur atau calon pengantin,” jelas Rajman.
“Selain itu, juga dapat mengolah dan mendistribusikan makanan tambahan bernutrisi seimbang kepada keluarga resiko stunting,” sambung Rajman.
Peserta yang dilibatkan dalam kegiatan ini sebanyak 200 orang. Terdiri dari perwakilan pemerintah kecamatan, TP.PKK kecamatan/kelurahan, ketua/pengurus Pokja KKB, PLKB, UPTD Diknas, Kader PPKBD, petugas gizi Puskesmas, penyuluh pertanian, keluarga yang memiliki bayi balita dan DWP DPPKB.
Kemudian narasumber berasal dari DPPKB, widya suara BKKBN Provinsi Maluku Utara dan program gizi Poltekkes Kemenkes Ternate. (fan)
Komentar