Momentum Hari Sumpah Pemuda dan HLN 79, PLN UIP MPA Gelar Aksi Donor Darah

PT PLN (Persero) Unit Induk Pembangunan Maluku dan Papua (UIP MPA) menggelar kegiatan Aksi Donor Darah dalam rangka Hari Listrik Nasional ke-79 dan Hari Sumpah Pemuda Tahun 2024.
PT PLN (Persero) Unit Induk Pembangunan Maluku dan Papua (UIP MPA) menggelar kegiatan Aksi Donor Darah dalam rangka Hari Listrik Nasional ke-79 dan Hari Sumpah Pemuda Tahun 2024.

Jayapura, malutpost.com -- Berkolaborasi dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Jayapura, PT PLN (Persero) Unit Induk Pembangunan Maluku dan Papua (UIP MPA) menggelar kegiatan Aksi Donor Darah dalam rangka Hari Listrik Nasional ke-79 dan Hari Sumpah Pemuda Tahun 2024.

Kegiatan ini menjadi salah satu wujud nyata kepedulian PLN terhadap sesama, tidak hanya untuk memenuhi kebutuhan darah di Jayapura, kegiatan ini juga bertujuan untuk mengajak generasi muda berperan aktif dalam aksi kemanusiaan.

Kegiatan donor darah tersebut bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI)
Kegiatan donor darah tersebut bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI)

Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Senin (21/10) di Kantor PLN UIP MPA, dengan melibatkan hampir 100 Pegawai dan Tenaga Alih Daya (TAD) di lingkungan PLN UIP MPA dan Unit Pelaksana Proyek (UPP) Papua.

General Manager PLN UIP MPA, Wisnu Kuntjoro Adi menjelaskan kegiatan Aksi Donor Darah ini merupakan wujud kepedulian PLN terhadap masyarakat, sekaligus memperingati dua momen penting yakni Hari Listrik Nasional ke-79 dan Hari Sumpah Pemuda Tahun 2024.

“Kegiatan donor darah ini merupakan bagian dari komitmen kami untuk tidak hanya menyediakan energi bagi masyarakat, tetapi juga berkontribusi dalam meningkatkan kualitas hidup melalui kegiatan sosial.

Baca Halaman Selanjutnya..

Selanjutnya 1 2

Komentar

Loading...
Hari Pers Nasional 2025