KPU Tetapkan RS Chasan Bosoerie Lokasi Pemeriksaan Kesehatan Bacagub Maluku Utara 2024

Logo KPU.

Ternate, malutpost.com -- Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Chasan Bosoerie, Kota Ternate dipilih oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Maluku Utara sebagai tempat pemeriksaan kesehatan para bakal calon (Bacalon) gubernur di Pilkada 2024.

Komisioner KPU Maluku Utara, Reni Banjar mengatakan, pemeriksaan kesehatan Bacalon dilaksanakan pada 27 Agustus - 2 September 2024 dimulai pukul 07.00 WIT. RSUD Chasan Bosoerie salah satu yang merupakan lokasi pemeriksaan kesehatan.

"Untuk pemeriksaan kesehatan pada 27 Agustus sampai 2 September 2024," kata Reni Banjar, kepada malutpost.com, Senin (26/8/2024).

Pemeriksaan kesehatan diawali oleh Bacagup yang lebih dulu mendaftar.

"Jadi kita kan ikuti bakal calon mana yang mendaftar pertama dialah yang akan dilakukan pemeriksaan kesehatan yang pertama," jelas Reni.

Awalnya ada tiga rumah sakit yang direkomendasikan oleh Dinas Kesehatan (Dinkes) Maluku Utara diantaranya RSUD Kota Tidore, RSUD Halmahera Utara dan Kota Ternate. Namun oleh hasil survei yang dilakukan dipilih RSUD Chasan Bosoerie Ternate yang dianggap mendukung dari segini sarana prasarana.

"Kita melakukan penilaian, kemudian melakukan pleno dan menetapkan rumah sakit tes kesehatan para calon, yang kami pilih adalah RSUD Chasan Bosoerie Ternate," ungkapnya.

Selanjutnya KPU akan koordinasi dengan pihak rumah sakit tersebut untuk melakukan perjanjian kerjasama dan kontrak kerja dengan penandatanganan surat pernyataan antara RSUD dengan KPU.

Reni menegaskan untuk tim pemeriksa kesehatan Bacalon, dipastikan bukan dari anggota partai dan bahkan doker pribadi Bacalon. (nar)

Komentar

Loading...
Hari Pers Nasional 2025