DPPKB Kota Ternate Sosialisasi Kampung KB

Sosialisasi kampung keluarga berkualitas (kampung KB) terhadap para camat dan lurah di dalam wilayah Pulau Ternate.

"Maka terbentuklah seluruh kelurahan menjadi KKB sesuai SK walikota nomor 24/II.13/KT/2023, tentang pembentukan kampung keluarga berkualitas (KKB)," terang Rajman.

Rajman mengaku sangat berharap dukungan, komitmen serta partisipasi aktif dari semua pihak untuk saling berkoordinasi dan bekerja sama agar dapat memberikan kontribusi nyata secara kerkelanjutan kepada warga masyarakat.

Kampung KB merupakan urusan pemerintah pusat maupun daerah yang harus dilaksanakan dengan melibatkan masyarakat setempa untuk sama-sama bergotong royong bekerja nyata membangun dari lingkungan RT, RW, dusun, dengan memanfaatkan potensi serta kearifan lokal yang tersedia.

"Dengan partisipasi dan kerjasama lintas sektor masyarakat di kampung KB, diharapkan akan memberikan dampak perubahan positif terhadap peningkatan kualitas hidup masyarakat. semoga ini menjadi perhatian kita semua dalam menyukseskan program kampung KB," tutup Rajman. (fan)

Selanjutnya 1 2 3

Komentar

Loading...