Mayat Tanpa Identitas Ditemukan Mengapung di Tambang Halmahera Tengah

Masuk pukul 15.57 WIT, tim Inavis dari Polres Halmahera Tengah tiba di Puskesmas Lelilef Waibulen untuk melakukan identifikasi mayat.
"Hasil dari identifikasi oleh tim Inavis Polres Halmahera Tengah bersama Puskesmas Lelilef Waibulen tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan di mayat itu. Hingga kini, identitas jenazah itu belum diketahui karena wajah korban sudah membusuk,"terang IPDA Ramli.
Saat ini, Kepolisan Polres Halmahera Tengah berharap warga atau keluarga yang mengenal mayat tersebut segera melapor ke Polres Halmahera Tengah atau Pol Sub Sektor Weda Tengah.
"Supaya jenazah segera di ambil untuk di makamkan. Jadi bagi masyarakat yang merasa ada anggota keluarga yang kehilangan, bisa datang melapor untuk memastikan identitas mayat,"pungkasnya. (tir/aji)
Komentar