DPD Partai Nasdem Halmahera Tengah Buka Penjaringan Calon Kepala Daerah

Ternate, malutpost.com -- Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Nasdem Halmahera Tengah, Maluku Utara membuka penjaringan bakal calon (Balon) kepala daerah dan wakil kepala daerah tahun 2024 melalui program 'Nasdem Memanggil'.
Penjaringan tersebut dibuka selama satu pekan mulai dari tanggal 1 hingga 7 Mei 2024. Tim penjaringan dipimpin oleh Ketua Tim Lukman Esa, dan Sekretaris Junaidi Abidin.
Ketua DPD Nasdem Halmahera Tengah, Abd Rahim Odeyani mengatakan, untuk pengembalian berkas pendaftaran dan persyaratan pencalonan pada tanggal 7 Mei 2024. Selanjutnya pada tanggal 8 Mei DPD Nasdem akan menggelar rapat pleno penetapan bakal calon yang akan diteruskan ke DPW Nasdem Maluku Utara dan seterusnya.
Mantan Wakil Bupati Halmahera Tengah
Periode tahun 2017 hingga 2022 itu mengajak para tokoh masyarakat, politisi dan masyarakat sipil lainnya yang berkeinginan maju sebagai bakal calon bupati dan wakil bupati segera mengambil formulir dan mendaftar ke kantor DPD Partai Nasdem Halmahera Tengah di Kota Weda.
"Persyaratan pendaftaran bakal calon yang akan berkontestasi pada pilkada serentak yang digelar November mendatang dapat diperoleh di kantor NasDem Halmahera Tengah tanpa pungut biaya apapun atau tanpa mahar," tandas Abd Rahim.
Rahim bilang, pendaftaran Balon kepala daerah itu terbuka untuk seluruh masyarakat yang memenuhi persyaratan yang telah ditentukan. Ia menambahkan, Nasdem Halmahera Tengah ingin mencari dan menyeleksi putra-putri terbaik untuk memimpin dan membangun daerah Halmahera Tengah.
"Melalui program partai yaitu 'Nasdem Memanggil'," pungkasnya. (nar/adv)
Laporan: Sunarto Hi Hasan
Editor: Ikram Salim
Komentar