1. Beranda
  2. Maluku Utara
  3. Uncategorized

Beri Kuliah Umum, Sekjen Kemendes Tekankan Kolaborasi Kampus dengan Desa

Oleh ,

Ternate, MalutPost.com – Digitalisasi desa saat ini penting diterapkan, bukan sekadar perangkatnya tapi perubahan menyeluruh. Dimulai dari tata kelola pemerintahan berbasis e-government, penguatan ekonomi lokal melalui e-commerce, dan pemberdayaan BUMDes termasuk pada pengembangan Koperasi Merah Putih (KMP).

Hal ini ditekankan Sekretaris Jenderal Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal (Kemendes PDT), Dr. H. Taufik Madjid saat menyampaikan kuliah umum di kampus Unkhair Ternate, Kamis (2/10).

“Dengan digitalisasi mampu memotong rantai distribusi panjang, menstabilkan harga bahan pokok, menciptakan lapangan kerja di desa, serta memberi akses pembiayaan alternatif bagi petani, nelayan, dan UMKM,”jelas Taufik saat menyampaikan kuliah dengan tema  Transformasi desa digital dan penguatan Koperasi Merah Putih (KMP). 

Hal ini pun butuh dukungan dari perguruan tinggi. Karena itu, dalam kegiatan yang dilaksanakan Prodi Teknik Informatika itu, Taufik mengharapkan kepada Unkhair untuk menjadi katalisator melalui riset, pendampingan, serta mencetak agen perubahan digital untuk kemajuan desa di Maluku Utara. 

Wakil Rektor Bidang Akademik, Dr. Hasan Hamid langsung merespons pernyataan Sekejen Kemendes tersebut. “Unkhair siap berkolaborasi dengan pemerintah, termasuk Kemendes PDT, dalam mendukung transformasi digital desa dan penguatan koperasi sebagai pilar ekonomi kerakyatan,” ungkapnya sembari mengapresiasi  langkah Prodi Teknik Informatika yang sukses menjalankan kuliah umum. “Prodi Informatika memiliki komitmen mencetak generasi muda berdaya saing di bidang teknologi,” tambahnya.

Kamelia, salah satu mahasiswa Informatika mengaku banyak pengetahuan  terutama soal penerapan teknologi di desa. “Saya lebih termotivasi untuk ikut berkontribusi dalam pembangunan desa melalui bidang informatika yang saya pelajari,” ucapnya.(mpc/kun)

Baca Juga