Bobong, malutpost.com — Jenazah korban kebakaran speedboat di Pelabuhan Bobong Pulau, Maluku Utara, Sabtu (12/10/2024), Benny Laos telah bertolak menggunakan Helikopter Polisi P-3203. Helikopter yang mengantar jenazah tujuan Luwuk Selawesi Tengah bertolak pada pukul 11:15 wit.
Amatan malutpost.com. Jenazah Benny Laos bersama Istri Sherly Tjoanda didampingi ajudan diberangkatkan menuju Luwuk setelah tiba di Luwuk Sulawesi Tengah kemudian lanjut ke Jakarta untuk dimakamkan.
Selain Benny Laos, dua Jenazah bersama 8 korban dan penumpang lainnya akan siap bertolak ke Ternate meninggunakan speedboat dan 5 korban telah dirujuk ke Luwuk menggunakan speedboat sekira pukul 8.00 wit.
Kepala Dinas Kesehatan, Kurasia Marsaoly dikonfirmasi menjelaskan dua jenazah yakni, Ester Tantri dan Bripka Ramadan bersama Hendrata Thes dan satu ajudan telah tiba di Kepulauan Sula.
Sementara, Benny Laos dan Istri menuju Luwuk Sulawesi Tengah kemudian lanjut ke Jakarta. “Jenazah pak Benny bersama Ibu Sherly ke Luwuk menggunakan Helikopter setelah tiba di Luwuk baru lanjut lagi ke Jakarta menggunakan pesawat,” katanya. (nox)
Laporan : Sukasno Sangaji
Berikut Nama Penumpang dan Korban Kebakaran Speedboat Bela 72 :
A. Korban Meninggal Dunia :
1. Benny Laos (Calon Gubernur)
2. Ester Tantry (DPRD Provinsi Maluku Utara)
3. Bripka Hamdani Buamonabot (Walpri)
4. Mubin A. Wahid (Ketua DPW Partai PPP Provinsi Maluku Utara)
Baca Halaman Selanjutnya..
5. Mahsudin Ode Muisi (Masyarakat Desa Jorjoga)
6. Nasrun S. Pd (Masyarakat Desa Sahu)
B. Korban dalam perawatan :
1. Mariana (RSUD)
2. Susianto (Purnawirawan TNI AU) RSUD
3. Irsan (RUSD)
4. Faisal (RSUD)
5. Pangerang Amir (Klinik dr. Ama)
6. Hendrata Thes (Klink dr. Ama)
7. Ibu Nursangkirung (Klinik Ama)
8. Irvan (Klinik Dr. Rudi)
9. Serly Djoanda Laos (Perawatan dirumah Hi. Sail)
C. Korban yang Selamat sbb :
1. Sarkah (Jurkam)
2. Alimin (Jurkam)
3. Nurjana (Tim Pemenangan)
4. Jamil Ibrahim (Adc Cagub Gub)
5. Sukarno (Adc Cagub)6. Kamal (Adc Cagub)
7. Rivai (Adc Cabup Sula)
8. Nursita Tata (Sespri)
9. Iren (Media)
10. Eno (Media)
11. Adjam (Media)
12. Nursam (Pembantu)
13. Ikbal (Media)
14. Sance (Tukang Masak)
15. Vega
16. Fadli (Adc)
17. Rahmat Sudarsono ( Kep )
18. Ardin (Motoris)
19. Robi (Motoris)
20. Sudarwis Sujono (Motoris)
21. Faisal
Sumber data : BPBD Pulau Taliabu