Semarak HUT ke-14, NasDem Taliabu Gelar Jalan Sehat
Bobong, malutpost.com - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai NasDem Kabupaten Pulau Taliabu sukses menggelar jalan sehat, sebagai bagian dari rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Partai NasDem ke-14 yang jatuh pada 11 November 2025.
Kegiatan yang berlangsung meriah dan diikuti oleh kader, simpatisan, serta masyarakat Bobong ini, dipusatkan di Landmark Kota Bobong sebagai titik kumpulnya, Jumat (7/11/2025).
Sekretaris DPD Partai NasDem Pulau Taliabu Helika Mansur mengatakan, kegiatan tersebut menjadi momentum mempererat silaturahmi antar kader sekaligus mengajak masyarakat menjaga pola hidup sehat.
“Selain untuk memeriahkan HUT NasDem, jalan sehat ini juga kami jadikan ajang memperkuat kebersamaan antara kader dan masyarakat. Kami ingin semangat restorasi yang diusung Partai NasDem benar-benar dirasakan di tengah masyarakat,” ujar Helika.
Kegiatan jalan sehat dimulai dari Landmark Kota Bobong, melewati Pasar Tradisional, Bundaran Tugu Hemung Sia, dan berakhir kembali di Landmark.
Helika menambahkan, rangkaian peringatan HUT NasDem di Taliabu akan berlanjut pada 10 November 2025 mendatang. Agendanya penyerahan bantuan sembako ke sejumlah pesantren di Bobong.
“Bantuan yang disalurkan berupa gelondongan beras, minyak goreng, telur, dan Supermi. Ini adalah bentuk kepedulian sosial Partai NasDem terhadap lembaga keagamaan dan masyarakat sekitar,” jelasnya.
Menurut Helika, semangat HUT ke-14 Partai NasDem tahun ini adalah meneruskan Gerakan Restorasi Indonesia, yaitu membangun perubahan yang berkelanjutan dengan mengedepankan kemanusiaan, kebersamaan, dan kepedulian sosial.
“Melalui kegiatan seperti ini, kami ingin menunjukkan bahwa semangat restorasi tidak hanya menjadi slogan, tetapi diwujudkan lewat aksi nyata untuk masyarakat,” tandasnya. (cr-01)

