1. Beranda
  2. Maluku Utara

Wagub Sarbin: Konsorsium PTN-KTI Diharapkan Perkuat SDM Maluku Utara

Oleh ,

Ternate, malutpost.com -- Wakil Gubernur Maluku Utara, Sarbin Sehe, menyampaikan harapannya agar musyawarah Konsorsium Perguruan Tinggi Negeri Kawasan Timur Indonesia (KPTN-KTI) memberikan dampak signifikan terhadap pembangunan sumber daya manusia (SDM).

Hal ini disampaikan usai mengikuti rapat musyawarah KPTN-KTI yang digelar pada Senin (20/10/2025) di Kota Ternate, dengan Universitas Khairun (Unkhair) Ternate bertindak sebagai tuan rumah.

"Berkumpulnya seluruh rektor dari perguruan tinggi negeri se-Indonesia Timur di Ternate ini, kita harap bisa memberikan dampak baik terhadap pembangunan SDM di Maluku Utara," kata Wagub Sarbin.

Ia juga menekankan pentingnya memperkuat kolaborasi antara pemerintah daerah dengan perguruan tinggi untuk kemajuan dunia pendidikan di kawasan timur Indonesia.

"Mudah-mudahan hasil rekomendasinya bisa memperkuat kolaborasi antara perguruan tinggi dan pemerintah daerah. Kita saat inikan fokus bagaimana menata dunia pendidikan dari jenjang dasar hingga perguruan tinggi," ujarnya.

Sarbin menambahkan bahwa hasil musyawarah ini akan ditindaklanjuti melalui nota kesepahaman (MoU) jika sejalan dengan visi dan misi pembangunan daerah.

"Kita tunggu hasil musyawarah ini dan kita tindak lanjuti," pungkasnya.

Konsorsium KPTN-KTI ini merupakan forum kerja sama antarperguruan tinggi negeri di kawasan timur Indonesia yang bertujuan memperkuat sinergi dan pengembangan pendidikan tinggi secara regional. (nar)

Baca Juga