1. Beranda
  2. Maluku Utara

Imanullah Siap Tumbangkan Sarbin Sehe dalam Perebutan Kursi Ketua Umum KONI Maluku Utara 2025-2029 

Oleh ,

Ternate, malutpost.com -- Imanullah Muhammad siap menumbangkan Sarbin Sehe dalam perebutan kursi ketua umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Maluku Utara 2025-2029.

Tekad itu disampaikan Imanullah setelah mengembalikan formulir yang berarti ia resmi mendaftar dan siap bertarung merebut kursi ketua Umum KONI Maluku Utara melalui Musyawarah Olahraga Provinsi Luar Biasa (Musorprovlub) 2025.

"Pengembalian formulir hari ini adalah sebuah ketegasan bahwa saya sangat siap maju bertarung sebagai calon ketua umum KONI Maluku Utara," tegas Imanullah usai mengembalikan formulir pendaftaran di Kantor KONI Maluku Utara, Selasa (30/9/2025).

Imanullah bahkan berharap figur-figur yang telah mengambil formulir pendaftaran bisa mengembalikan sebagai tanda siap berkontestasi. Ia percaya, semakin banyak calon, maka panggung pertarungan ini kian sengit.

Sayangnya, hingga menjelang penutupan pendaftaran, hanya dirinya dan Sarbin Sehe (wakil gubernur Maluku Utara) yang telah mengembalikan formulir pendaftaran.

Hampir dipastikan, hanya Imanullah dan Sarbin Sehe yang mengembalikan formulir pendaftaran. Ini akan menjadi pertarungan yang menarik dalam bingkai head to head.

"Saya siap head to head dengan pak Sarbin Sehe, wakil gubernur Maluku Utara. Dan saya rasa ini adalah pertarungan yang menarik," katanya.

Ketua Umum cabor POBSI Maluku Utara ini menyebut, berkompetisi dengan Sarbin Sehe yang juga merupakan Wakil Gubernur Maluku Utara adalah sebuah tantangan sekaligus motivasi.

"Siapapun dia saya siap bertarung. Karena motivasi dan komitmen saya adalah memperbaiki KONI ke depan," tegasnya.

Imanullah Muhammad saat mengembalikan formulir pendaftaran. Diterima oleh Sekretaris Tim Penjaringan dan Penyaringan Calon Ketua Umum KONI Maluku Utara, Djafar Umar.

Imanullah bahkan menyatakan tidak pesimis jika ada intervensi-intervensi pemerintahan dalam pertarungan ini.

"Dan saya siap menantang itu. Karena saya mengambil sikap ini (maju), berarti saya tidak main-main. Ketika wagub sudah ikut dalam konstestasi ini maka saya anggap beliau juga serius, mari kita bertarung."

"Ini bukan hanya statemen, karena akan saya buktikan dalam pertarungan nanti," tukas Imanullah, tegas.

Ia berharap, setiap cabang olahraga (cabor) nantinya melihat figur yang tepat untuk didukung saat penyampaian visi-misi.

"Saya anggap bertarung dengan pak Sarbin ini cukup menantang dan menarik. Dan Insya Allah, dengan konsolidasi yang dilakukan, saya yakin bisa memenangkan pertarungan ini," tandas Imanullah.

Di samping itu, tim pendukung Imanullah Muhammad, Isnain Bailussy menegaskan bahwa kadidatnya siap menumbangkan Sarbin Sehe.

"Kandidat kami Imanullah adalah yang terkuat. Apalagi head to head. Kami siap bertarung, menumbangkan dan mengalahkan wakil gubernur Maluku Utara di pemilihan ketua KONI," tandas Isnain.

Terpisah, Sekretaris Tim Penjaringan dan Penyaringan Calon Ketua Umum KONI Maluku Utara, Djafar Umar mengatakan, hingga menjelang penutupan pendaftaran pukul 24:00 WIT nanti, hanya Imanullah Muhammad dan Sarbin Sehe yang telah mengembalikan formulir pendaftaran.

Imanullah datang langsung bersama tim mengembalikan formulir sekaligus mendaftar. Sementara Sarbin Sehe diwakili oleh tim.

"Sampai saat ini sudah dua calon yang mendaftar, Imanullah Muhammad dan Sarbin Sehe. Nanti pukul 24:00, pendaftaran ditutup. Dan belum ada informasi siapa lagi yang akan datang mendaftar," kata Djafar.

Selanjutnya tanggal 1 sampai 4 Oktober dilakukan verifikasi berkas bakal calon untuk menentukan siapa yang memenuhi syarat untuk menjadi calon. Di tahap itu, tim akan melihat syarat dan ketentuan yang wajib dipenuhi bakal calon. (van)

Baca Juga